--"Sapaan Sang Rembulan"--


hati yang gundah membawa insting menuju nirwana,
merangkai sebuah kata dari hati menjadikan awan hitam terasa bersuara,
kepribadian yang putih membawa alunan nada yang indah,
kekuatan batin selamanya menjadi nyata.

kesungguhan jika memahami hati,
dapat di mulai dari diri sendiri,
bukan kata yang berjanji,
melainkan hati sang pemberani.

semua akan menjadi nyata dikala hati terasa hampa,
bertindak selayaknya raja dalam pangkuan sang bunda.

jalanilah hari dengan alunan puisi yang indah......


salam mawar

"Malaikat penyair"

--"Puisi Penggugah Hati"--

Senin, 20 April 2009

Harapan Sebuah Akhir


dahulu ku merasakan rindu
rindu yang membuatku kaku

setiap nafas ku habiskan
hanya untuk sebuah hinaan

mungkin ini takdir
takdir yang terasa getir
untuk ku harapkan hadir

sebuah perjalana cinta yang hilang
membuatku serasa terbang
didunia yang indah
namun sulit di rasa

apa yang harus ku ucapkan
hanya kata penyesalan
hanya kata perpisahan
itupun sulit ku telan


menjalani hari sendiri
tanpa hadirnya seorang kekasih

ini bukan akhir dari hidup ku
karena ku tak mau untuk itu

mengatakan diriku tlah menjadi debu
merasa hidup ku terlanjur malu

harapan?
harapan apa yang ku inginkan?
sampai sekarang ku tak tau!

yang pernah ada
kini telah hilang
hilang bersama waktu
yang membuatku menjadi abu

bukan penyesalan
bukan pula kesedihan
seharusnya kebahagiaan

tetapi kenapa hati ini?
kenapa harus begini?

di sebuah jalan ku ingin berlali
mengejar impian yang seakan tak pasti
menggapai harapan sebagai bukti
bahwa cintaku cinta sejati

sekarang yang ku harapkan bukan ke semuan
bukan pula mimpi yang hilang
hilang bersama kenangan
untuk kekasih yang ku sayang

tatapi ini yang ku rasakan
sakit di hati berbuah tajam
menusuk ku hingga ke dahan
yang tak mungkin ku harus diam

ya allah...
apakah ini yang harus ku rasa?
menjadi pecinta yang berakhir hina?

bukan ini yang ku inginkan
tetapi ini yang kurasakan

masih adakah jalan
yang membuatku selalu dekat kepadamu?

bukan ku merasa hidup tak adil
ataupun enkau tak ada
hanya ku ingin sesuatu yang kecil
yang membuatku selalu gembira

sekarang engkaulah tempat ku mengadu
sekarang engkaulah tempat ku bermanja
dengan seutas tak pernah ragu
dalam hidupku yang apa adanya

tarimalah aku ya allah...
terimalah aku selalu di sisi mu

karena nafas ku terlalu singkat
karena raga ku sudah tak kuat

ku yakin engkau mendengarnya
ku yakin engkau selalu ada
ada di sisi ku
ada di hati ku

seseorang yang ku sayang
bahkan teramat ku sayang

ku ingin engkau menjaganya
hingga nafasku telah tiada

aku tak ungkin mampu ya allah
dan aku takkan mungkin

hanya engkau yang ku punya sekarang
sekarang dan untuk selamanya
karena seseorang yang kusayangpun telah hilang
hilang dan tak tau ada di mana


andai waktu dapat ku putar
andai semua dapat ku perbaiki
mungkin dia masih berputar
berputar di sekeliling hati ini

tetapi sekarang ia telah perlahan pergi
ku pinta agar engkau selalu menjaganya
tolong jagalah di setiap langkahnya
langkah yang membuatnya jauh dari hati ini

bukan ku tak mau kehilangan dirinya
tetapi hati ku terus berbicara
mengatakan bahwa ku menginginkannya
dan bukan hanya di alam dunia

hanya itu yang selalu ku harapkan
hanya itu ya allah...

karena yang sanggup mengisi hati ku hanya dirinya
dan sampai kapanpun tetap dirinya yang selalu ada

ia takkan mengerti dalam cinta ku
dan itu tak mesalah oleh ku

yang terpenting bagi ku
ku ingin ia lelalu merasa bahagia
walau mungkin takkan ia temui diri ku
karena diri ini telah tak ada

tak ada untuk selamanya
tak ada untuk dunia

nafas ku perlahan segera hilang
raga ku tak tegar seperti batu karang

tetapi ku tak ingin kau ambil nyawa ini
sebelum kau penuhi keinginan ku yang terakhir.

BY : Malaikat Penyair

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kirimlah komentar terbaik anda melalui iringan nada puisi yang indah untuk menandakan anda sesosok yang mengerti akan arti kata syair dalam kandungan bait puisi.


salam mawar

"malaikat penyair"

Sebelum melakukan bisnis online, di sarankan anda telah terdaftar di paypal sebagai penyimpanan uang anda di internet. jika anda belum memilikinya, anda dapat mengklik barner di bawah ini untuk mulai mendaftar.

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.


Titanic - Rose

NEGERI ADS